sekadauterkini.com – Ketua Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Sekadau, Jeffray Raja Tugam, S.E., beserta jajaran pengurus menyampaikan ucapan selamat dan sukses atas pelantikan serta pengambilan sumpah/janji jabatan Bupati dan Wakil Bupati Sekadau periode 2025-2030. Prosesi pelantikan tersebut akan dilakukan oleh Presiden Republik Indonesia, Jenderal TNI (Purn) H. Prabowo Subianto, di Istana Negara, Jakarta, pada 20 Februari 2025.
Dalam keterangan persnya, Jeffray Raja Tugam menyatakan harapannya agar kepemimpinan yang baru dapat membawa Kabupaten Sekadau menuju kemajuan yang lebih baik serta semakin memperhatikan kepentingan masyarakat, khususnya masyarakat adat, Rabu (19/02/25).
“Kami dari Dewan Adat Dayak Kabupaten Sekadau mengucapkan selamat dan sukses atas pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Sekadau. Semoga amanah dalam menjalankan tugas serta selalu mengedepankan kepentingan rakyat dan pembangunan daerah,” ujar Jeffray.
Lebih lanjut, ia menegaskan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah dan masyarakat adat dalam menjaga serta melestarikan kearifan lokal, adat istiadat, dan budaya sebagai bagian dari identitas Sekadau.
Pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Sekadau periode 2025-2030 ini diharapkan menjadi momentum untuk mendorong pembangunan yang lebih inklusif, adil, dan berkelanjutan bagi seluruh masyarakat Kabupaten Sekadau. (ST)