Notification

×

Iklan

Tag Terpopuler

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sekadau Hadiri Seminar Festival Budaya Perbatasan 2024 di Sanggau

25/08/2024 | 08:43 WIB Last Updated 2024-08-25T01:48:27Z


sekadauterkini.com - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sekadau, yang diwakili oleh Plt. Kepala Bidang Kebudayaan, Martinus Siden, S.E., bersama Radio Dermaga Sekadau, Sekolah Adat Dermaga Sekadau, Badan Musyawarah Kebudayaan Kabupaten Sekadau, dan Komunitas Tawak Borneo, menghadiri Seminar Festival Budaya Perbatasan Tahun 2024 dengan tema "Budaya Pangan Lokal". Acara ini diselenggarakan oleh Balai Pelestarian Budaya Wilayah XII Kalimantan Barat di Aula Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Sanggau, Sabtu (24/8/24).


Dalam keterangan persnya, Martinus Siden, S.E. menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan yang diadakan oleh BPK XII Kalbar. Ia berharap festival ini dapat terus berlanjut dan memberikan dampak positif terhadap pelestarian pangan lokal di setiap kabupaten/kota di Kalimantan Barat. "Semoga acara seperti ini dapat mendorong masyarakat untuk lebih peduli terhadap budaya pangan lokal, sehingga warisan budaya kita tetap terjaga," ujarnya.


Seminar ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Festival Budaya Perbatasan yang bertujuan untuk mengangkat dan melestarikan kekayaan budaya pangan lokal, khususnya di wilayah perbatasan Kalimantan Barat. (ST) 

×
Berita Terbaru Update